Pandeglang – Menjelang keberangkatan Jemaah Haji Kloter 17 JKG asal Kabupaten Pandeglang tahun 1446 H/2025 M yang dijadwalkan tiba di Asrama Haji Pondok Gede tanggal 6 Mei 2025 pukul 07.00 WIB, Kementerian Agama mengadakan rapat koordinasi petugas bus pengantar Jemaah Haji pada Senin, 5 Mei 2025, bertempat di Aula Gedung PHU.
Rapat dipandu oleh H. Aden dan Hj. Yuyu Yuhaeliah selaku petugas PPIH (Panitia Penyelenggara Ibadah Haji) dari Seksi PHU. Dalam rapat penyampaian informasi terkait tugas petugas bus diantaranya meliputi penyambutan jemaah haji, pengantaran ke pendopo, pencatatan koper, dan pembagian dokumen keberangkatan.
Diskusi juga menyoroti pentingnya pelayanan terhadap para jemaah yang harus dipandang sebagai orang tua sendiri. Petugas diingatkan untuk siap menghadapi beragam karakter jemaah, serta mengantisipasi beberapa hal yang mungkin terjadi selama pemberangkatan.
Rapat dilengkapi dengan sesi tanya jawab dan peneguhan komitmen petugas demi kelancaran teknis keberangkatan sampai para Jemaah tiba di Asrama Haji Pondok Gede – Jakarta.
Para petugas bus terdiri dari unsur pegawai di lingkungan Kemenag Pandeglang, KUA, Pokjawas, Madrasah, dan Kesra.